DPPKBP3A Boalemo Gelar Apel Awal Bulan, Anas Jusuf Beri Apresiasi

TATIYE.ID (BOALEMO) – Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (DPPKBP3A)
Kabupaten Boalemo, melaksanakan apel awal bulan April tahun 2022 di lapangan Alun-alun Tilamuta, Senin (04/04/2022).

Agenda rutin yang dilaksanakan tiap awal bulan oleh Pemerintah Daerah Boalemo tersebut, dipimpin oleh Bupati Boalemo Anas Jusuf, dan diikuti pula oleh, Sekda Boalemo, para Asisten setda Boalemo, dan pimpinan OPD di lingkungan Pemkab Boalemo, serta Aparatur Sipil Negara (ASN).

Bupati dalam sambutannya mengajak kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar selalu bersyukur kepada Allah SWT karena masih dapat menikmati bulan suci Ramadhan 1443/H.

“Saya mengajak kepada kita semua untuk selalu bersyukur, alhamdulillah di bulan suci Ramadhan, hari kedua ini kita bisa melaksanakan puasa, termasuk apel hari ini,” kata Anas.

Anas mengatakan meski memasuki hari kedua menjalankan ibadah puasa, tetapi hal tersebut tidak menyurutkan semangat ASN untuk memberikan pelayanan masyarakat serta mengikuti apel dengan khidmat.

Ia pun mengapresiasi pelaksanaan apel awal bulan yang dilaksanakan oleh Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (DPPKBP3A). Menurutnya apel awal bulan April 2022 telah terselenggara dengan cukup baik.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada DPPKBP3A, saya pikir karena masih dalam keadaan bulan puasa, apel awal bulan belum dilaksanakan,” tutup Anas. (**)

Exit mobile version