Deprov Gorontalo Pantau Situasi Kamtibnas Pasca Lebaran di Suwawa

Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo saat memantau situasi kamtibnas di wilayah hukum Polsek Suwawa.

TATIYE.ID (DEPROV) – Komisi I DPRD Provinsi Gorontalo memantau situasi kamtibnas (keamanan dan ketertiban masyarakat) pasca lebaran idul fitri di Kecamatan Suwawa, Kabupaten Bone Bolango.

“pemantauan ini dilakukan untuk memastikan tidak adanya gangungan kambtibnas pasca lebaran idul fitri. Juga memastikan sejauh mana pelaksanaan protokol kesehatan di wilayah ini,” kata Anggota Komisi I, Yuriko Camaru saat berkunjung ke Polsek Suwawa bersama jajarannya.

Yuriko menyebut, berdasarkan hasil diskusi dengan pihak polsek, ditemukan masih adanya beberapa tindakan kriminalitas yang terjadi. Diantaranya penipuan dan perkelahian yang diakibatkan oleh minuman keras (miras).

“Miras ini salah satu polemik yang ada di provinsi Gorontalo. Ini pastinya akan menjadi perhatian khusus bagi kita. InsyaAllah komisi I akan mengagendakan pertemuan dengan jajaran Polda untuk mengatasi peredaran yang sudah sangat mengakwatirkan di daerah,” ucap Yuriko.

Lebih lanjut, terkait pencegahan covid-19, Yuriko menjelaskan, Polsek suwawa gencar melakukan sosilasi dan pencegahan melalui operasi yustisi di tengah masyarakat. Olehnya perhatian masyarakat terhadap protokol kesehatan berlangsung dengan baik. (*)

Exit mobile version