Deprov Gorontalo Nyatakan Dukungan untuk Tuan Rumah PON XXII 2028

TATIYE.ID (GORONTALO) – Wakil Ketua DPRD Provinsi Gorontalo, Sofyan Puhi mengaku telah mengeluarkan surat rekomendasi atas persetujuan tuan rumah Pekan Olahraga Nasional (PON) XXII 2028 Gorontalo-Sulteng. Persetujuan itu menurut Sofyan sebagai bentuk komitmen DPRD untuk mendukung tuan rumah PON 2028.

“Dukungan DPRD itu dalam bentuk APBD untuk pelaksanaan tuan Rumah PON. Itu punya implikasi, tidak hanya sekedar dukungan, tapi dalam beberapa tahun kedepan APBD-nya kita akan arahkan Ke situ (PON Gorontalo-Sulteng),” jelas Sofyan usai mengikuti workshop II yang digelar KONI Provinsi Gorontalo dan Sulawesi Tengah di Grand Q Hotel, Selasa (11/1/2022).

Menurut Sofyan, penganggaran dalam APBD juga merupakan penilaian KONI Pusat atas kesiapan daerah untuk menjadi tuan rumah PON.

Lebuh dari itu, pencalonan tuan rumah PON XXII 2028 juga telah mendapatkan persetujuan dari Pemerintah Provinsi Gorontalo melalui Surat Keputusan (SK) Gubernur.

“Tadi, Wakil Gubernur Gorontalo dan Wakil Gubernur Sulawesi Tengah sudah menyatakan kesiapannya. Alhamdulillah ini tinggal kita kawal kedepannya,” ujar Sofyan.

Selain kesiapan dua daerah, pelaksanaan PON 2028 juga memerlukan dukungan politik dari berbagai daerah.

“Karena ini akan dilaksanakan bidding. Jadi satu daerah itu satu suara untuk menentukan dukungan. Karena itu Pendekatan ke daerah lain perlu dilakukan untuk mendapatkan dukungan politik,” sambungnya.

Exit mobile version