Deprov Gorontalo Mulai Ikuti Vaksinasi Covid-19 Tahap Pertama

Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 di DPRD Provinsi Gorontalo, Senin (8/3/2021).

TATIYE.ID (DEPROV) – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Gorontalo mulai melakukan vaksinasi covid-19 tahap pertama. Vaksinasi yang diikuti oleh Anggota Legislatif dan pegawai Sekretariat Deprov Gorontalo itu dilakukan dengan protokol kesehatan yang ketat.

“Kami mengucapkan rasa terima kasih kepada Bapak Gubernur yang telah memprogramkan vaksinasi covid-19 untuk DPRD Provinsi Gorontalo,” kata Sekretaris Dewan, Mitran Tuna saat diwawancarai, Senin (8/3/2021).

Mitran juga menjelaskan, kegiatan tersebut berjalan sesuai dengan ketentuan protokol kesehatan yang ketat, dengan pelaksana petugas medis dari Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.

Sekretaris DPRD Provinsi Gorontalo, Mitran Tuna saat disuntik vaksin covid-19 oleh Petugas Medis dari Dinas Kesehatan Provinsi Gorontalo.

“Vaksinasi ini dilakukan untuk mendukung program pemerintah dalam memutus rantai penyebaran covid-19 yang ada di Provinsi Gorontalo. InsyaAllah ini akan berhasil dan berjalan sesuai yang diharapkan,” tandas Mitran.

Sementara itu, Kepala Bidang Kesehatan Masyarakat, Pengendalian Pendukuk dan KB, dr. Rosina Kiu mengatakan, vaksinasi tahap pertama di DPRD Provinsi Gorontalo dilakukan untuk 98 orang yang terdiri dari anggota legislatif dan pegawai sekretariat DPRD.

“Alhamdulillah pelaksanaan vaksinasi di DPRD Provinsi Gorontalo ini hampir sebagian besar yang ikut. Semoga setelah divaksinasi tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Rosina.

Dan untuk yang tertunda dan belum sempat mengikuti vaksinasi harap Rosina, agar segera melaporkan ke Dinas Kesehatan untuk segera mendapatkan vaksin covid-19. (*)

Exit mobile version