Camat Dulupi Jalani Prosesi Adat Molo’opu

TATIYE.ID (BOALEMO) – Pasca dilantik pada tanggal (25/10/2021), kini Camat Dulupi yang baru, Ramly A. Masi, menjalani prosesi adat Molo’opu, di Rumah Dinas Kecamatan Dulupi, Jum’at (28/10/2021)

Prosesi Adat Molo’opo tersebut dihadiri langsung oleh Pelaksana Harian (Plh) Camat Dulupi, Nurdin Jaini, Sekcam Dulupi, Iskandar Djibu, serta para Kepala Desa se-Kecamatan Dulupi, dan nasyarakat Dulupi.

Ramly dalam sambutannya, menghimbau kepada semua pihak agar pelaksanaan adat tak hanya digunakan pada prosesi adat Molo’opu disetiap pergantian pejabat, akan tetapi dalam rangka memperingati hari hari besar bersejarah sangat penting juga dilaksanakan secara adat istiadat .

Tak hanya itu, dirinya juga berharap kepada semua pemangku kepentingan agar terus melestarikan adat istiadat, khususnya di wilayah Kecamatan Dulupi.

“Saya hanya berharap ada peningkatan dalam pelaksanaan adat di Kecamatan Dulupi, mengingat adat-istiadat ini sangat penting jadi harus dilalui dan harus dilaksanakan disetiap ada pergantian pejabat yang diwilayah maupun kegiatan hari hari besar,” tandas Camat Ramly.(**)

Tak lupa, Ramly mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berpatisipasi dalam melaksanaka prosesi Adat Molo’opu. (**)

Exit mobile version