Bupati Thariq Buka Turnamen Sepakbola 20 Ribu, Begini Harapannya

TATIYE.ID (GORUT) – Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu resmi membuka turnamen Sepak Bola Liga 20ribu Tahun 2022, bertempat di Lapangan hijau Desa Molingkapoto Selatan, Jumat (19/8/2022).

Dalam sambutannya, Bupati mengucapkan terima kasih dan apresiasi serta penghargaan yang setinggi-tingginya kepada panitia penyelenggara karena telah menyelenggarakan kegiatan sepak bola ini.

“Semoga dengan adanya kegiatan ini kita dapat menumbuhkan bibit-bibit atlet olahraga, khususnya sepak bola yang berprestasi dan bisa membanggakan Kabupaten Gorut,” harap Bupati.

Selain itu, Bupati juga berpesan, agar seluruh atlet dan klub-klub peserta turnamen sepak bola yang mengikuti turnamen ini bisa bertanding dengan sportif dan menjunjung tinggi persaudaraan.

“Kepada seluruh pemain saya minta agar bermain dengan sportif dan mengedepankan silaturahmi,” ucapnya.

Sementara itu di tempat yang sama, Husain Panju selaku ketua panitia pada kegiatan tersebut menyampaikan, bahwa kegiatan ini diselenggarakan guna untuk meramaikan Hari Ulang Tahun (HUT) Proklamasi Ke – 77 Republik Indonesia serta sebagai ajang silaturahmi antar masyarakat.

“Selain sebagai ajang silaturahmi antar masyarakat, kegiatan ini juga bertujuan mencari bakat bakat pesepakbola untuk Daerah kita tercinta,” imbuhnya. (*)

Exit mobile version