Bupati Thariq Bertindak Sebagai Inspektur Upacara Detik – Detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke – 77

TATIYE.ID (GORUT) – Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu bertindak sebagai inspektur upacara detik – detik proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke – 77, Rabu (17/08/2022).

Upacara peringatan HUT kemerdekaan RI yang dilaksanakan di lapangan Kecamatan Gentuma Raya itu berlangsung khidmat.

Ditandai dengan  dentuman meriam dan bunyi sirene di sekitaran lokasi upacara merupakan sebagai tanda menyambut detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI Ke – 77.

Selanjutnya  pembacaan teks Proklamasi yang dibacakan oleh Ketua DPRD Gorut, serta pengibaran bendera Merah Putih dilakukan oleh Pasukan Pengibar Bendera (Paskibra).

Bupati saat diwawancarai, mengajak kepada seluruh masyarakat Gorontalo Utara untuk bisa memaknai semangat kemerdekaan ini sesuai dengan tema ‘Indonesia Tangguh, Indonesai Tumbuh.

Selain itu Thariq juga menyeru kepada seluruh masyarakat untuk terus berhimpun dalam sumbangan pemikiran serta gagasan kreatif guna diwakafkan bagi bangsa.

“Hari ini saya juga mengajak, ayo ambil bagian memberikan peran untuk kemajuan bangsa dan negara. Mari bergotong royong membangun bangsa dan memperkuat negara. Sebab, kerja kita adalah prestasi bangsa”, ucapnya.

Di akhir sambutannya, tak lupa pula Bupati memberikan apresiasi yang setinggi – tingginya kepada teman – teman Pasukan Pengibar Bendera, pihak penyelenggara, dan segenap pihak terkait lainnya dengan terlaksananya upacara ini.

“Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah, tentu sangat bangga kepada teman – teman Paskibraka serta pihak penyelenggara lainnya yang telah melaksanakan upacara ini dengan khidmat,” ungkapnya. (*)

Exit mobile version