TATIYE.ID (GORUT) – Generasi muda di sekolah-sekolah kini menjadi generasi yang rentan melakukan penyalahgunaan narkoba.
Hal itu disampaikan oleh Bupati Gorontalo saat membuka rapat kerja terkait Program Pemberdayaan Masyarakat Anti Narkoba di Instansi Pendidikan yang diselenggarakan oleh Badan Narkotika Nasional (BNN) Gorut.
Rapat yang dilaksanakan di Hotel Maqna Kota Gorontalo, dihadiri oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gorut, Rektor Universitas Negeri Gorontalo (UNG), Universitas Muhammadiyah Gorontalo (UMG) serta perwakilan dari beberapa sekolah menengah atas (SMA) di Kabupaten Gorut, Kamis (17/06/2021)
“Yang saya sampaikan dalam rapat kerja hari ini yaitu diantaranya perlu memasukan materi pembelajaran narkotika itu dalam mata pelajaran sehingga anak-anak kita tahu jenis dan bahaya narkoba bagi generasi muda,” ungkap Indra Yasin.
Untuk itu, Indra Yasin berharap agar perguruan tinggi dapat mengambil peran dalam memberantas penyalahgunaan narkoba misalnya menguraikan dengan singkat manfaat dan bahaya narkoba.
“Di dunia perguruan tinggi dapat menguraikan dengan singkat apa manfaat dan ruginya narkoba jika dikonsumsi oleh masyarakat tidak sesuai resep dan anjuran dokter dan dibutuhkan peran media untuk menyebarluaskan informasi tersebut,” pungkasnya.