Brilli Kids Leadership School Gorontalo Gelar Festival dan Drama Musikal

Ketua Yayasan Bina Insan Brilian, Dewi Rahmawati Isa saat memberikan sambutan dalam festival drama musikal, (foto istimewa).

TATIYE.ID (GORONTALO) – Sekolah Brili Kids Leadership Elementary School menggelar festival dan drama musikal, Sabtu (22/6/2024), di Ball Room Fox Hotel, Kota Gorontalo.

Kegiatan yang juga dirangkaikan dengan farewell party itu turut dihadiri oleh seluruh orang tua/wali murid.

Tentunya kegiatan itu dapat membantu siswa untuk menemukan potensi terbaiknya secara alami melalui pembelajaran dan kesempatan bereksplorasi yang mengembangkan kemampuan motorik, sensorik, matematika dan bahasa anak.

Ketua Yayasan Bina Insan Brilian, Dewi Rahmawaty Isa S.Si M.Pd menjelaskan kesuksesan pagelaran festival dan drama musikal ini tidak lepas dari dukungan dan support orang tua murid

“Kami tidak sendiri. Karena orang tua murid senantiasa menjadi teman kami untuk berbagi, curhat, sampai kegiatan ini sukses digelar,” kata Ketua Yayasan, Dewi Rahmawaty Isa.

Dewi berharap, melalui festival ini para siswa bisa mengeksplor potensi yang ada dan tampil percaya diri.

“Festival ini adalah panggung khusus yang disediakan untuk mereka (siswa) agar bisa mengeksplor, bisa menampilkan apa saja keunikan yang mereka miliki. Jadi harapan kedepannya anak anak bisa percaya diri lagi dan semangat lagi untuk mengeksplor keunikan itu,” tandas Dewi.

Adapun tema yang digunakan dalam festival dan drama musikal ini adalah tema hidup yang berkelanjutan (sustainable) yang mengedukasi orang pentingnya menjaga alam.

Exit mobile version