Breaking News: Banjir Mulai Masuk ke Rumah-Rumah Warga Gorontalo

TATIYE.ID – Banjir melanda seluruh wilayah Kota Gorontalo. Bahkan air sudah masuk ke rumah-rumah warga.

Hal ini disebabkan karena hujan yang mengguyur Kota Gorontalo sejak pagi.

“Air so maso di dalam rumah, setinggi betis,” ujar Dewi warga Limba UII, Rabu (10/07/2024).

Tak hanya itu, menurut keterangan Dewi, di depan rumahnya di Jalan Sarini Abdullah, Limba UII, banjir sudah sampai lutut orang dewasa.

“Sudah tidak bisa keluar dari rumah, karena banjir di muka rumah tinggi,” tuturnya.

Banjir tersebut sempat membuat jalur lalu lintas di wilayah Kota Gorontalo lumpuh karena derasnya air yang meluap hingga ke jalan raya.(*)

Exit mobile version