Bone Bolango Gudangnya Ekonomi Kreatif

Kegiatan (FGD) dibuka oleh Wakil Bupati Bone Bolango, Merlan Uloli.

TATIYE.ID (BONEBOL) – Siapa sangka bahwa di Provinsi Gorontalo ada satu Kabupaten yang menjadi gudangnya ekonomi kreatif. Iya, itu adalah Kabupaten Bone Bolango.

Disamping Pemerintah Daerah selalu mendukung dan menjadi fasilitator untuk ekonomi kreatif, masyarakat Bonebol juga mempunyai Sumber Daya Manusia yang mumpuni di berbagai bidang. Ekonomi kreatif salah satunya.

“Kabupaten Bone Bolango adalah gudangnya ekonomi kreatif. Semuanya ada di Bone Bolango dari kuliner sampai kerajinan tangannya,” ungkap Lukman A. Daud, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, pada saat kegiatan Focus Group Discussion (FGD) pada Kamis, (4/3/2021) di RM. Miranti Indah, Tilongkabila.

Kopi Pinogu

Kabupaten yang dipimpin oleh Hamim Pou dan Merlan Uloli ini, memiliki ekonomi kreatif yang mempunyai daya saing yang tinggi. Tak tanggung tanggung, ekonomi kreatif Bonebol sudah bersaing dikanca Nasional bahkan Internasional.

Sektor kuliner, menjadi 1 dari 17 subsektor yang menjadi bagian dari ekonomi kreatif di Bone Bolango. Terutama kopinya.

Kerajinan tangan, ekonomi kreatif masyarakat Bone Bolango

Kopi pinogu menjadi salah satu kuliner yang sering dinikmati dikala wisatawan berkunjung ke Bone Bolango. Kopi ini sering disajikan sekreatif mungkin oleh kalangan milenial.

Buktinya? Kiki, salah satu milenial yang menyanjikan kopi mama. Kopi dengan cita rasa khas dipadukan bersama manisnya susu dikemas sekreatif mungkin dalam botol minuman kekinian.

Ekonomi kreatif tentu saja tak hanya berbicara mengenai kuliner. Bahkan di Bonebol juga terdapat kerajinan yang bahan utamanya adalah enceng gondok.

Tumbuhan yang hidup diatas perairan ini dimanfaatkan menjadi perabotan rumah tangga. Misalnya, kursi, meja dan tentu masih banyak lagi.

Exit mobile version