TATIYE.ID (Bonebol) – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Bone Bolango menyalurkan zakat, infaq, dan sedekah (ZIS) sebesar Rp790 juta, atau lebih tepatnya Rp. 790.250.000.
Bantuan ZIS dari Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bone Bolango itu, diserahkan Bupati Hamim Pou, Wakil Bupati Merlan S. Uloli, Sekda Ishak Ntoma, dan perwakilan ASN dari masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) kepada para kepada mustahik, pada apel Korpri di Lapangan Ippot Tapa, Kecamatan Tapa, Senin (18/10/2021).
“Kita bersyukur bahwa ZIS ASN Kabupaten Bone Bolango lebih kurang Rp790 juta tersebut telah dimanfaatkan dengan baik-baiknya pengelolaannya oleh Baznas Bone Bolango. Ini ZIS anda semua, ASN Bone Bolango,”ujar Bupati Hamim Pou di hadapan ASN Bone Bolango dalam apel Korpri tersebut.
Bupati berharap bantuan ZIS ASN ini bisa memberdayakan dan meningkatkan ekonomi masyarakat maupun para mustahik yang dibantu tersebut.”Ada yang jadi 40 unit gerobak jualan senilai Rp4 juta setiap unitnya. Jadi ada 40 kepala keluarga yang anda bantu dan beri ZIS untuk diberdayakan, untuk kita tingkatkan ekonomi mereka,”terang Hamim.
Tidak hanya itu, kata Hamim, Baznas juga membeli lebih kurang 2.000 paket paket beras premium bervitamin. Ada kurang lebih Rp120 juta ZIS ASN untuk dibelikan beras bervitamin tersebut. Kemudian juga ada bantuan usaha produktif para petani, mahasiswa, dan kaum milenial dengan nilai ratusan juta rupiah.
Semua ZIS ASN ini kita dorong untuk pemberdayaan ekonomi, supaya mereka para penerima menjadi keluarga-keluarga yang mandiri. Mudah-mudahan lewat transparansi seperti ini akan meningkatkan kepercayaan kita semua kepada Baznas.
“Tidak boleh ada kebocoran, apalagi dikorupsi. Jadi luar biasa, berat sekali pertanggungjawabannya karena Baznas mengelola ZIS ASN Bone Bolango,”tegas Hamim.
Orang nomor satu di Bone Bolango ini juga meminta di tahun mendatang ASN Bone Bolango agar terus menggencarkan ZIS.”Jangan lupa anak-anak yatim juga kita akomodir beasiswanya atau bantuan sekolahnya melalui Baznas ini,”harap Hamim.
Ketua Baznas Bone Bolango, Adam K. Tadu, menyebutkan ZIS ASN Bone Bolango diperuntukkan untuk bantuan pemberdayaan perempuan dalam bentuk sarana gerobak jualan sebanyak 40 unit dengan harga setiap unitnya Rp4 juta, total 160 juta. Kemudian bantuan pemberdayaan petani dan pemuda dalam bentuk modal usaha sebanyak 184 orang, setiap orang menerima Rp2 juta, total Rp368 juta.
Bantuan 2.000 paket beras premium bervitaman Rp60.000 setiap paketnya, total Rp120 juta. Bantuan beasiswa bagi 93 siswa anak yatim selama 3 bulan Rp250 ribu setiap bulannya, total Rp69.750.000. Bantuan kegiatan keagamaan berupa bantuan usaha produktif Milenial Nusantara IPNU Bone Bolango sebesar Rp15 juta.
Selanjutnya, bantuan untuk LPTQ Rp10 juta, bantuan sarana CCTV Masjdi Baitul Haq Islamic Center Bone Bolango Rp15 juta, bantuan wisuda TPQ Kecamatan Kabila Rp7,5 juta, bantuan dana duka Covid-19 Rp7 juta, dan bantuan usaha tani mahasiswa milenial Rp18 juta.”Jadi total keseluruhan bantuan ZIS ASN Bone Bolango yang disalurkan sebesar Rp790.250.000,”jelas Adam K. Tadu.