Atlet PON 2024 Tetap Puasa Selama Ramadhan

TATIYE.ID (SPORT) – Jelang ibadah bulan suci Ramadhan para atlet 18 cabang olahraga (Cabor) lolos PON XXI kontingen Provinsi Gorontalo kabarnya tetap akan menjalani ibadah puasa meski tengah menjalankan ibadah puasa.

Hal ini disampaikan beberapa atlet cabor lolos PON XXI Provinsi Gorontalo disela-sela tes fisik kedua yang digelar Satgas KONI Provinsi Gorontalo di GOR Nani Wartabone, Sabtu (9/3/2024).

“Latihan dilakukan dengan program biasa seperti di Ramadhan sebelumnya. Hanya saja intensitasnya dikurangi apalagi saat ini masih fokus persiapan umum,” kata Januar B. Lahay, pelatih taekwondo Gorontalo yang sukses meloloskan empat atlet ke PON XXI Aceh-Sumut.

Hal senada juga disampaikan pelatih tenis meja Gorontalo, Mohamad Kalaka. Untuk jadwal, latihan tetap berlangsung seperti biasa. Artinya, proses latihan yang biasa dilaksanakan setiap harinya, hanya memang durasinya yang sedikit dikurangi.

“Kalau latihan tetap sesuai jadwal, hanya mungkin durasinya yang dikurangi. Namun saya lebih menekankan kepada semua atlet untuk menjaga makanan dan minum. Jangan sampai kurang cairan dan makanan yang dikonsumsi juga harus baik. Untuk mengurangi kelelahan yang berat saat latihan dan semua itu tergantung niat yang kita pasang. Kalau sudah niat dari hati pasti badan itu jadi kuat,” pungkas pelatih yang akrab disapa Coach Pulu itu. (*)

Exit mobile version