Ariyati Polapa Apresiasi Upaya Bupati Gorut Dalam Penanganan Stunting

TATIYE.ID (GORUT) – Ketua Komisi III DPRD Gorontalo Utara, Ariyati Polapa mengapresiasi langkah maupun upaya dari lembaga eksekutif dalam penanganan stunting.

Hal tersebut sebagaimana disampaikannya pada saat di wawancarai oleh beberapa awak media, Kamis (15/9/2022).

“Saya mengapresiasi upaya yang sudah dilakukan oleh eksekutif yang dipimpin langsung oleh Bupati Gorontalo Utara, Thariq Modanggu untuk melaksanakan langkah – langkah strategis dalam penanganan stunting,” ucap Ariyati.

Lanjut Ariyati, adapun langkah – langkah strategis yang dilaksanakan oleh pemerintah itu, yakni pembentukan satgas, maupun tim koordinasi guna menangani pencegahan stunting tersebut.

“Saya kira ini merupakan langkah – langkah yang sudah baik dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah,” ujarnya.

Pembentukan satgas maupun tim koordinasi ini merupakan salah satu personel yang menjadi bagian dari instrumen, sehingganya ia pun ingin mempertanyakan pada saat pembahasan anggaran nanti, apakah terdapat porsi anggaran untuk stunting di organisasi perangkat daerah yang tergabung dalam satgas.

“Menurut saya itu yang sangat penting, bahkan ketika beroperasi nanti ini tidak bisa dibiarkan begitu saja, namun harus didampingi,” jelasnya.

“Semuanya harus mempunyai manajemen, seperti halnya perdis. Jadi sayapun berharap itu bisa diatur dalam RKA 2023 nanti,” tandas Ariyati (*)

Exit mobile version