APBD 2021 Capai Rp 2 Trilun, Bupati Nelson Minta Anggaran Dikelola Maksimal

TATIYE.ID (KABGOR) – Pemkab Gorontalo mendapatkan anggaran pembangunan yang begitu besar, nyaris Rp 2 Triliun. Besarnya anggaran ini, membuat Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo memberikan penekanan khusus, agar pengelolaan anggaran dioptimalkan.

Hal ini diungkapkan Nelson, saat memimpin rapat pimpinan evaluasi dan monitoring (E-Monep) terhadap penyerapan pelaksanaan Program/Kegiatan Dana APBD Kabupaten Gorontalo Tahun 2020, dan rencana pelaksanaan APBD 2021.

“Kita juga mempertegas, memberi penguatan untuk program 2021. Apalagi dengan dan PEN anggaran 2021 hampir Rp 2 Triliun. Sehingga ini bisa dilaksanakan dengan baik, dari perencanaannya hingga pelaksanaannya bahkan evaluasinya,” tegas Nelson di Aula Madani.

Sementara itu, hasil evaluasi penggunaan anggaran 2020 sendiri, Bupati mengungkapkan secara menyeluruh sudah berjalan baik hanya saja tinggal perampungan laporan.

“Alhamdulillah semua (program APBD 2020) sudah selesai, cuma laporannya yang masih kurang tadi,” ungkapnya.

Terakhir, Bupati Nelson juga membahas soal penanganan COVID-19. Bupati menegaskan hingga saat ini penular Covid-19 masih ada, dan pencegahannya akan terus dioptimalkan, salah satunya dengan vaksinasi.

“Berikut juga Covid ini masih berjalan, maka itu pencegahan Covid kita ingin tetap lakukan, termasuk vaksin mulai kita jalankan tanggal 13. Saat ini sosialisasinya kita lakukan. Juga tadi membahas masalah lain, masalah disiplin, masalah efisiensi, masalah penggunaan tenaga kontrak kita, dan berbagai hal terkait kinerja kita ke depan,” pungkasnya.

Exit mobile version