TATIYE.ID (BONEBOL) – Anggota DPRD Bone Bolango Faisal Mohie mengimbau masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan mengikuti petunjuk Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berskala mikro. Upaya itu kata dia, untuk mengantisipasi kemungkinan lonjakan Covid-19 di daerah itu.
“Meskipun Bone Bolango saat ini sudah tidak lagi masuk dalam zona merah Covid-19, namun masyarakat harus mengaktifkan PPKM berskala mikro. Karena hal itu merupakan kunci keberhasilan untuk mengantisipasi lonjakan Covid-19 di daerah ini,” ujarnya, Senin (07/06/2021).
Baginya, daerah yang disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan, pasti akan sukses untuk menekan penyebaran Covid-19 dengan baik. Apalagi penerapan PPKM berskala mikro ini merupakan kebijakan Pemerintah Pusat berdasarkan Instruksi Presiden RI Joko Widodo.
“PPKM ini merupakan instruksi langsung dari Presiden RI Joko Widodo. Jadi kita semua harus mematuhi perintah tersebut demi memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” jelasnya.
Politisi PPP Dapil Tapa – Bulango ini berharap, seluruh pemangku kepentingan tetap menjalankan kinerjanya berdasarkan protokol kesehatan Covid-19. Agar pelayanan publik tetap berjalan dengan baik.