Antara Usman Rajak, Syam, Awaludin, Rekom PPP Mengarah Kemana?

Foto dok.

TATIYE.ID (POLITIK) – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tidak lama lagi akan digelar. Sesuai dengan Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) nomor 2 tahun 2024, Pilkada akan diselenggarakan pada Rabu, 27 November 2024 mendatang.

Di Kabupaten Gorontalo kursi eksekutif dimiliki oleh Partai Persatuan Pembangunan (PPP) selama dua periode.

Jika dilihat hasil Pileg DPRD Kabupaten Gorontalo 2024, PPP tampaknya harus menelan pil pahit karena kehilangan beberapa kursi.

Kendati demikian, DPW PPP Gorontalo yang juga Bupati Gorontalo, Nelson Pomalingo tidak akan kecolongan lagi khususnya di Pilkada November mendatang. Dirinya optimis, kursi eksekutif akan dipertahankan oleh PPP.

Usman Rajak, Awaludin Pauweni, dan Syam T Ase, (foto dok).

Di Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sendiri memiliki kader kader terbaik. Diantaranya Usman Tahir Rajak, anggota DPRD Provinsi Gorontalo dua periode, Syam T. Ase, Ketua DPRD Kabupaten Gorontalo, dan Awaludin Pauweni yang saat ini sebagai anggota DPRD Provinsi Gorontalo juga ketua DPC PPP Kabupaten Gorontalo.

Lantas rekomendasi PPP akan mengarah kemana?

Ketua DPW PPP Gorontalo, Nelson Pomalingo saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya masih ingin menunggu hasil resmi Pileg dari KPU.

“Kita tunggu saja hasil Pileg dari KPU,” tandasnya

Exit mobile version