Anas Jusuf Sebut MTQ Ciptakan Nuansa Religius dan Beri Kesejukan Batin

TATIYE.ID (BOALEMO) – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) merupakan kegiatan yang telah melekat dalam kultur masyarakat Boalemo.
Karena itu, kehadiran MTQ senantiasa memiliki daya tarik tersendiri dalam kehidupan masyarakat.

“Lantunan Qalam Ilahi yang menggema selama Pelaksanaan MTQ mampu menciptakan nuansa religius dan menghadirkan suasana yang memberi kesejukan batin bagi masyarakat,” kata Bupati Boalemo Anas Jusuf saat membuka pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten Boalemo di lapangan Alun-alun Tilamuta, Selasa (22/03/2022).

Untuk itu, ia berharap pelaksanaan MTQ ke – X tingkat Kabupaten Boalemo tahun 2022 ini dapat berperan dalam seleksi Tilawatil Qur’an tingkat Provinsi, sehingga kafilah dari Boalemo dapat mengikuti MTQ di tingkat Nasional.

“Saya berharap pelaksanaan MTQ ke – X tingkat Kabupaten Boalemo dapat berperan dalam seleksi Tilawatil Qur’an tingkat Provinsi, sehingga kafilah kita bisa mengikuti MTQ di tingkat Nasional,” sambungnya.

Pembukaan yang ditandai dengan pemukulan bedug oleh orang nomor satu di bumi Boalemo damai bertasbih itu disaksikan oleh Forkopimda Kabupaten Boalemo dan Pmpinan OPD di lingkungan pemkab Boalemo, serta masyarakat Boalemo.

Exit mobile version