Akhir Pekan Ini Indra Syafri Seleksi Timnas di Gorontalo

TATIYE.ID (SPORT) – Tahapan lanjutan seleksi pemain timnas U16 dan U18 akan kembali dilakukan PSSI. Stadion 23 Januari Telaga rencananya akan dijadikan pusat pelaksanaan seleksi regional Gorontalo dan Sulawesi Utara yang akan dihadiri langsung Sekjen PSSI, Yunus Nusi dan Direktur tehnik PSSI, Indra Syafri.

Informasi yang diperoleh tatiyeid, rencana pelaksanaan seleksi pada tanggal 11 hingga 12 April 2021 yang dimana proses seleksi akan dibagi dalam dua kelompok, yakni U16 dan U18.

“Seleksi timnas terbagi nanti dalam 2 kelompok umur, masing-masing U16 atau kelahiran 2006-2007 dan U18 kelahiran 2003-2004,” ujar anggota EXCO PSSI Gorontalo, Oktarjon Ilahude, Senin (5/4/2021).

“Untuk pelatih yang akan menyeleksi sendiri, akan dipimpin langsung direktur tehnik PSSI, coach Indra Syafri,” lanjut Oktarjon.

Oktarjon juga menghimbau dan meminta para pemain yang telah lolos seleksi tingkat provinsi Gorontalo untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin. Mengingat terang Oktarjon, persaingan saat seleksi nanti akan sangat ketat karena pesertanya bukan hanya dari Gorontalo melainkan juga dari Sulawesi Utara.

“Kami menghimbau anak-anak yang terpilih pada seleksi Wilayah Gorontalo, agar bisa menyiapkan diri sebaik mungkin guna mengikuti seleksi ini. Sebab persaingan nanti akan sangat ketat karena akan tergabung dengan pemain-pemain hasil seleksi wilayah Sulawesi Utara,” harapnya. (*)

Exit mobile version