TATIYE ID ( BOALEMO) – Sekertaris Daerah (sekda)Sherman Moridu SPd. MM, mengelar sholat Subuh berjamaah dan majelis Talim dimasjid Ar-biyah Desa Limbato Kecamatan Tilamuta.kamis,(03/12/2020) turut hadir pengceramah Sudarman Pusi, kepala Desa Limbato, serta Pimpinan OPD dan ASN, Masyarakat Desa Limbato.
Sekertaris Daerah (Sekda) Sherman Moridu, mewakili Plt. Bupati,dalam sambutannya mengatakan sholat Subuh berjamaah merupakan sholat yang sangat istimewa dari sholat-sholat lainnya.
“Sholat Subuh berjamaah dapat memperlancar rezeki bagi umat manusia khusus kaum muslim, selain itu, sholat subuh juga menjadi sarana efektif untuk untuk lebih mendekatkan diri serta meningkatkan derajat keimanan dan ketakwaan kepada Allah Swt,”ujar Sherman.
Dirinya berharap program Subuh berjamaah dan majelis talim yang sering dilaksanakan, hendaknya dapat diikuti dengan baik oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan Pemkab Boalemo.
“Dalam melaksanakan sholat Subuh dan majelis talim ini dapat menjalin hubungan silahturahmi antar sesama muslim, mari kita jaga budaya silahturahmi untuk mengikatkan ketakwaan kepada Allah SWT.
Untuk itu dirinya, menghimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara ( ASN) serta elemen masyarakat untuk terus berlomba lomba mengajak kepada kebaikan, sebab meraih keberkahan rezeki dari Allah Swt.
“Mari kira memakmurkan masjid dilingkungan kita masing-masing sehingga apa yang kita cita-citakan untuk mewujudkan kabupaten Boalemo menjadi daerah yang Baldatun Tiyyibatun Warbbun Ghofur dapat tercapai.
Dalam kesempatan itu, Sekertaris Daerah (Sekda) Sherman Moridu menyerahkan beras program selaras kepada kaum dhuafa yang ada didesa Limbato kecamatan Tilamuta. (*)