KOTA (TC) – Salah satu torehan prestasi membanggakan
disabet Pemerintah Kota Gorontalo di tahun 2018 ini adalah penghargaan
Natamukti yang diberikan oleh lembaga global yakni Internasional Council For
Small Business (ICSB). Penghargaan yang berikan langsung oleh Menteri Koperasi
dan UMKM ini, menjadikan Kota Gorontalo masuk dalam deretan 20 Kota dan 19
Kabupaten daerah yang memiliki kepedulian besar dalam menggerakkan sector
ekonomi melalui pengembangan UMKM.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Koperasi dan UMKM Kota Gorontalo, Ben Idrus
mengatakan, penghargaan ini bagian kinerja yang selama ini dilakukan oleh
pemerintah kota dalam mengembangkan UMKM Kota Gorontalo ke arah yang lebih baik
lagi. “Indikator yang digunakan dalam penilaian tersebut cukup banyak, utamanya
adalah komitmen dari pemda dalam meningkatkan UMKM itu sendiri,†ujar Ben.
Ben mengungkapkan dalam kepemimpinan Marten Taha selaku Walikota Gorontalo,
pengembangan UMKM sangat jelas dan telah tertuang dalam dokumen perencanaan
daerah dalam hal ini RPJMD.
Meski demikian, Pemkot tak menampik adanya kendala-kendala yang dialami
pelaku usaha dengan memberikan solusi dan memfasilitasi para pelaku usaha dalam
mengakses sumber pembiayaan. “Kebijakan pemkot sendiri sudah ada, dalam
memberikan bantuan modal bagi pelaku UMKM sendiri. Dan itu sudah jadi komitmen
Pemkot,†tambah Ben.
Selain memberikan modal, Ben juga menjelaskan akan memfasilitasi bagi para
pelaku usaha dalam pengurusan izin. Dalam hal manajemen usaha pemkot akan
melaksanakan pelatihan-pelatihan yang bertujuan agar pelaku usaha dapat
berwirausaha dan bisa memanfaatkan IT dalam pemasaran produk mereka. (***)
Laporan : Marthen
Lasoma, Tatiye Channel Kota Gorontalo.