TATIYE.ID (KABGOR) – Ekakraf Multimedia Gorontalo, salah satu unit usaha KPRI Ekaprasetya Kabupaten Gorontalo melakukan kerjasama Sindikasi Media dengan Dailypost.id, media siber yang dikelola oleh PT. Karunia Media Kreatif.
Penandatanganan Perjanjian Kerjasama (PKS) antara Manager Ekakraf Multimedia Gorontalo, Alan Pakaya, S.I.Kom dengan Direktur PT. Karunia Media Kreatif, Novita H. Pakai, S.AP ini dilakukan di Gedung KPRI Ekaprasetya, Senin (26/4/2021).
Adapun saksi dalam penandatanganan PKS tersebut, masing-masing Ketua KPRI Ekaprasetya Kabupaten Gorontalo, Arifin Suaib, M.E dan Editor Dailypost.id yang juga Founder Dailypost.id, Brigfly Chardo Tatipang.
“Kerjasama ini tentunya dilandasi oleh semangat saling sinergi, kolaborasi, saling mendukung dan saling menguntungkan dengan tetap menjunjung tinggi otonomi masing-masing pihak,” kata Alan Pakaya.
Manager Ekakraf Multimedia Gorontalo itu menambahkan, ruang lingkup kerjasama ini mencangkup sejumlah hal. Seperti pemanfaatan sumber daya secara bersama, layanan iklan silang dan pemasaran bersama.
“Secara umum, kita sebagai Pihak Pertama menjadi suplemen yang meningkatkan keunggulan dari layanan Pihak Kedua (dailypost.id). Misalnya dalam merealisasikan kontrak kerjasama advetorial dailypost.id dengan Pihak Ketiga sepertu media partner plus Video Podcast. Jadi, pada prinsipnya Media Dailypost.id itu berkolaborasi dengan Ekakraf Multimedia,” kata Alan.
Sementara itu, pimpinan umum PT. Karunia Media Kreatif, Novita H. Pakai menambahkan, dalam kerjasama ini pihak media dailypost.id dapat memanfaatkan fasilitas yang dimiliki oleh Ekakraf Multimedia Gorontalo.
“Ya, salah satunya dalam hal Video Podcast. Demikian juga sebaliknya, kami dari media dailypost.id akan menyediakan rubrik khusus Video Podcast yang dipopduksi oleh Ekakraf Multimedia Gorontalo di website kami,” ungkap Vita, sapaan akrabnya.
“Intinya, sebagai media online yang bertagline “Media Cyber Millennial”, kami ingin menyajikan informasi-informasi dengan nuansa modern dan kekinian. Lewat kolaborasi bersama Ekakraf Multimedia Gorontalo, kami harap produksi karya jurnalistik maupun informasi/sosialisasi kepada masyarakat berbasis digital ini akan semakin profesional. Bagi kami, soal kualitas hasil produksi Ekakraf Multimedia tidak perlu diragukan lagi,” sambungnya.
Diketahui, saat ini terdapat dua rubrik Video Podcast yang diproduksi oleh Ekakraf Multimedia Gorontalo, yaitu rubrik Garis Depan dan Asli Gorontalo.
“Khusus rubrik Garis Depan, kami menyajikan dialog mengenai informasi umum. Jadi semuanya kita bahas dengan menghadirkan para narasumber di masing-masing bidang, mulai kesehatan, pendidikan, ekonomi, bisnis dan lain sebagainya. Nah, untuk rubrik Asli Gorontalo itu semuanya tentang kearifan lokal kita. Channel Youtube kedua rubrik ini sedang kita kembangkan, semoga bersama dailypost.id kita bisa menyajikan informasi yang lebih luas dan semakin baik,” tambah Manager Ekakraf lagi.